Pages

Asyik! SBY Punya 4 Kado Istimewa untuk Buruh



Presiden SBY menyiapkan empat hadiah istimewa untuk buruh yang memperingati Hari Buruh Sedunia pada 1 Mei 2012. Hadiah itu diharapkan dapat meringankan beban buruh. 

"Ada hadiah dari Presiden untuk 1 Mei besok," kata Menakertrans Muhaimin Iskandar di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (30/4/2012).

Keempat hadiah istimewa itu yakni, bagi buruh yang penghasilannya semula Rp 1,3 juta menjadi Rp 2 juta, tidak dikenai pajak.
 

Hadiah kedua, pengadaan rumah sakit buruh. "Dalam waktu dekat dibangun di Tangerang, Bekasi dan mungkin Sidoarjo," ujar Muhaimin.

Hadiah ketiga, transportasi murah untuk buruh di kawasan industri.
 

Pada tahap awal, menurut Muhaimin, akan dibeli 200 unit bus untuk wilayah Tangerang, Bekasi , Jawa Timur dan Batam.

Selanjutnya, hadiah keempat adalah pengadaan rumah murah untuk buruh.
 

Muhaimin mengatakan kado terakhir ini masih dimatangkan skemanya apakah dalam bentuk rusunawa atau landed house yang diberi bantuan uang muka dari pemerintah.

"May Day ini momentum untuk kita memperbaiki keadaan," ujar pria yang akrab disapa Cak Imin.

Darimana dana 4 kado itu? "Ada yang dari APBN, ada CSR dari BUMN dan ada yang APBD," jawab Muhaimin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar